Sukabumi, Cempaka, OKU Timur@ Polsek Cempaka bersama dengan Koramil dan Sekcam Kecamatan Cempaka, turun tangan untuk memastikan situasi tetap aman dan terkendali di Desa Sukabumi.
Hal ini dilakukan terkait himbauan yang diberikan kepada pengguna musik orgen tunggal untuk membubarkan diri dengan tertib.
Kehadiran musik orgen tunggal sering menjadi bagian dari kehidupan masyarakat di pedesaan, termasuk di Desa Sukabumi. Namun, terkadang penggunaan yang tidak terkendali dapat mengganggu ketenangan dan kenyamanan warga sekitar.
Sebab dari itu AKP Aston L. Sinaga SH. sebagai Kapolsek Cempaka jelaskan kehadiran pihak berwajib adalah untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif di Desa ini, dimana Musik orgen tunggal yang terlalu keras atau berlangsung hingga larut malam dapat mengganggu ketenangan warga.
Mengingat hal tersebut, tim gabungan dari Polsek Cempaka, Koramil, dan Sekcam Cempaka turun guna melakukan himbauan kepada pengguna musik orgen tunggal.
Himbauan ini dilakukan dengan tulus dan bertujuan untuk menciptakan kesadaran tentang pentingnya menjaga ketertiban lingkungan. Ungkap AKP Aston.
Ini semua tiada lain menjaga norma norma sosial serta keamanan wilayah, dan himbauan ini dilakukan secara persuasif serta pendekatan secara kekeluargaan, imbuh Kapolsek Cempaka.
Atas apa yang dilakukan para unsur Muspika Kecamatan Cempaka sendiri, salah seorang pengguna musik orgen tunggal menyatakan, sangat menghargai atas himbauan yang diberikan dan ini juga rangka menjaga keharmonisan dengan tetangga dan warga desa lainnya. Terang Andi.
Kalau bukan dimulai dari awal kapan lagi, tutup Andi.
Source PHL Sium Polsek Cempaka Reza Pratama SH.
Discussion about this post