SemendawaiBarat.OKUTimur@ Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan mengusung tema “Remaja Idola Masa Depan” Polsek Cempaka berharap bisa memberikan pemahaman dan arahan kepada para siswa dan siswi SMP Negri I Semendawai Barat.
Acara yang dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kapolsek Cempaka yang diwakili oleh Kanit IK Polsek Cempaka Aipda Rafidin, Kanit Binmas Polsek Cempaka Aipda Erwin, Kanit Samapta Polsek Cempaka Bripka Dedi Darmansyah, Kepala Sekolah SMPN 1 Semendawai Barat Hasanudin, Spd, Dewan Guru SMPN 1 Semendawai Barat, Ust Marzuki Rahmad, Spd.i, serta siswa-siswi SMPN 1 Semendawai Barat.
Giat ini melibatkan penyampaian materi oleh narasumber dari Polsek Cempaka, dengan topik sebagai berikut:
1. Tata tertib dalam berkendara, disampaikan oleh Nara Sumber Kanit Samapta Polsek Cempaka Bripka Dedi Darmansyah.
2. Bahaya narkotika, disampaikan oleh Nara Sumber Kanit Reskrim Polsek Cempaka Aipda Solahudin.
3. Anti perundungan (bullying), disampaikan oleh Nara Sumber Kanit Binmas Polsek Cempaka Aipda Erwin.
Kapolsek Cempaka melalui Kanit Binmas terlihat memberikan sosialisasi dan penyuluhan tentang pencegahan kenakalan remaja, bahaya narkotika, serta pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas. Beliau juga menekankan agar siswa-siswi menjauhi perbuatan perundungan (bullying) yang dapat merugikan sesama pelajar.
Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah peningkatan angka tindak pidana, khususnya yang melibatkan kenakalan remaja, penggunaan narkotika, dan pelanggaran lalu lintas di wilayah Polsek Cempaka. Acara berlangsung dengan lancar dan aman, membawa pesan positif kepada para remaja sebagai generasi masa depan yang cerdas dan bertanggung jawab.
Discussion about this post