Masasadanews.com.OKUTimur@ 32 KPM (Keluarga Penerima Manfaat) warga Desa Purworejo Belitang ll kembali mendapatkan aliran dana Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa (BLT DD) sebesar 900 ribu (terhitung pertiga bulan) per-KPM.
Penyerahan Dana BLT DD yang diterima oleh warga Desa Purworejo yang terdata menjadi Keluarga Penerima Manfaat berlangsung di Kantor Desa Purworejo.
Dalam pembagian Bantuan Langsung Tunai sendiri, turut dihadiri Camat Belitang ll yang diwakilkan melalui Kasi PMD Kecamatan Belitang ll Evi Afrita, Babinkantibmas Polsek Belitang ll BRIPKA Hendro Saputro, SE beserta Bhabinsa Koramil 403-15/ Belitang ll SERDA Andra dan Kepala Desa Purworejo Tukimin, Pendamping desa Bpk Sriyono dan seluruh jajaran Perangkat Desa Purworejo.
Mayoritas penerimaan BLT DD terdiri dari para lansia, dimana menurut pertimbangan Kepala Desa Purworejo Tukimin, bahwa BLT seharusnya jatuh pada orang yang tepat.
“Orang tua renta atau lansia memang menjadi prioritas untuk mendapatkan BLT DD, dikarenakan kondisi fisik yang tidak produktif lagi dan dalam keseharian bergantung dengan keluarga sanak famili”, ujar Tukimin.
“Semoga dengan adanya Bantuan yang diterima, beban hidup bisa terbantu dan dana yang diperoleh agar dapat digunakan dengan sebaik mungkin untuk keperluan sehari hari”, tutup Kepala Desa Purworejo.(Nil).
Discussion about this post