Rasuan.MadangSuku.1@ Sambut hari jadi Desa Rasuan, Pemerintah Desa Rasuan (Kepala Desa Rasuan) menghimbau serta mengajak seluruh masyarakatnya melakukan kegiatan bersih Desa atau biasa orang penduduk asli (suku Komering) menyebut dengan nama “Sodokah Tiuh”.
Puncak acara “Sodakoh Tiuh” sendiri jatuh pada 7 Juni 2023 esok yang akan digelar di Masjid Darussalam Rasuan.
Kepala Desa Rasuan sendiri jelaskan mengawali akan acara “Sodakoh Tiuh” dimulai dengan cara membersihkan seluruh musholla dan masjid yang ada di Desa Rasuan.
Musholla Hj Toyibah yang terletak di Mapolsek Madang Suku l juga menjadi target dari kegiatan “Sodokah Tiuh” yang digelar Pemerintah Desa dan masyarakat Rasuan.
Disini terlihat dengan jelas seluruh Anggota Polsek Madang Suku l tampak turut bergabung dalam mensukseskan acara Desa dengan membantu masyarakat Rasuan membersihkan tempat ibadah (musholla dan Masjid).
Kapolsek Madang Suku l AKP Hisanul Baroya Saputra SH sendiri sampaikan akan kegiatan yang dilakukan sangat mendukung penuh serta memberikan apresiasi kepada Pemerintah Desa Rasuan yang dinilai cukup perhatian dan sangat mencintai tempat ibadah dengan melakukan atau membersihkan tempat ibadah.
Dimana di jelaskan AKP Hisanul Baroya Saputra, salah satu tanda dan ciri seseorang itu beriman adalah selalu dapat menjaga kebersihan dan kerapian khususnya tempat ibadah.
“Ulama sampaikan”Kebersihan merupakan sebagian dari Iman”, ucap AKP Baroya.(tr).
Discussion about this post