Tulungsari.BelitangMulya@ Pencerdasan bangsa dalam berpikir, salah satunya ialah aktif dalam membaca buku dengan berbagai sumber yang membangun.
Seperti yang dilakukan Polsek Belitang ll pada hari ini, peduli akan pemikiran maju dan penuh dengan inovasi kreatif, Polsek Belitang ll yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Belitang ll AKP Zahirin didampingi para Kanit, Sambangi Ponpes atau Sekolah Diniyah Darul Fallah yang berada di Desa Tulung Sari Belitang Mulya.
Kedatangan Polsek Belitang ll sendiri rangka pendistribusian Buku Bacaan sebagai melestarikan Budaya Listerasi Hingga Pelosok Nusantara.
Adapun Buku yang didistribusikan adalah:
– Satu buah buku berjudul Kitab Undang – undang Hukum Perdata
– Satu buah buku Undang – undang Informasi dan Transaksi Elektronik
– Satu buah buku Undang – undang Pornografi dan
– Satu buah buku tentang Narkoba.
Dalam giat pendistribusian Buku yang dilakukan, Kapolsek Belitang ll tampak turut memotivasi para siswa – siswi untuk meningkatkan prestasi dan kualitas budaya literasi anak – anak agar semakin tinggi akan wawasan.
Sebelum menutup kegiatan AKP Zahirin juga menyampaikan beberapa poin penting dan kiat kiat dalam meningkatkan minat baca siswa – siswi agar pengetahuan bertambah dan kurangi penggunaan gadget ataupun handphone dan memberikan penjelasan dampak Kenakalan Remaja, penyebab dan dampak buruk kenakalan remaja serta pergaulan bebas, Tawuran, Narkoba, Balap liar, Judi, dan Tata tertib berlalulintas.
Source Kanit Ik Polsek Belitang ll Aipda Agam Riyanto SH.
Discussion about this post