TanahMerah.BMR@ Berbagai jenis judul buku bacaan didistribusikan Polsek Madang Suku l di berbagai tempat ruang baca yang ada di Desa Tanah merah, salah satunya sudut ruang baca SD Negri 2 Tanah Merah.
Adapun buku bacaan yang didistribusikan diantaranya adalah:
– Buku Panduan Belajar
– Buku Panduan Berkebun Organik ( Buah dan Sayur )
– Buku Panduan Praktis Beternak Ayam Kampung
– Buku 30 Tehnik Tabulampot Banjir Buah
– Buku Pasar & Khasiat Daun Kelor.
Pendistribusian Buku Bacaan diatas merupakan langkah Polri dalam rangka Peduli Budaya Listerasi Sampai Pelosok Nusantara dalam merayakan HUT Kemerdekaan RI yang ke 78 tahun.
Dimana tujuan dari pendistribusian Buku Bacaan diatas adalah guna menambah wawasan pengetahuan bagi para siswa dan siswi SD Negri 2 Tanah Merah. Ucap AKP Baroya.
Banyak pengetahuan bertambah dikarenakan sering membaca, dengan adanya giat ini diharapkan dapat lebih menambah pengetahuan bagi para siswa, tutur Kapolsek Madang Suku l.
Discussion about this post